Jumat, 02 Desember 2016



Kategori Lomba :Karya Tulis Ilmiah
Sop JARING Instan
Alternatif Makanan yang Bemutu Unggul”
Oleh :
Rizaldy Al Rassyid
Diajukan Untuk Memenuhi Kompetisi Materi Lomba Dalam
Bentuk Proposal Rencana Bisnis Wirausaha
GALAKSI 2013



SMA NEGERI 1 BANJAR JAWA BARAT – INDONESIA
Jalan.KH MUSTOFA No. 1 Telepon:+625-741192/+625-2732357(IT Div)
Web: sman1banjar.sch.id
2013




KATA PENGANTAR
Bismillahhirahmanirrohim,
            Puji dan syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat-Nya,sehingga penulis dapat menyelesaikan Proposal Rencana Bisnis Wirausaha ini yang berjudul “Sop Jaring Instan”.
            Tujuan Proposal Rencana Bisnis Wirausaha ini bertujuan untuk menciptakan suatu produk baru yang cukup sederhana,tetapi memiliki kualitas unggul.
            Penyusun Proposal Rencana Bisnis Wirausaha ini membahas tentang bagaimana cara mengolah jamur kuping, wortel, seledri, dan kaldu ayam instan menjadi makanan yang bermutu tinggi dan menjadikan wirausaha yang menambah income perekonomian untuk dikembangkan menjadi bisnis yang kompetitif dan berkesinambungan.
            Dalam penyusunan Proposal Rencana Bisnis Wirausaha ini, tentunya tidak sedikit kesulitan yang penulis hadapi, namun berkat bimbingan dan dorongan dari semua pihak akhirnya Proposal Rencana Bisnis Wirausaha ini dapat penulis selesaikan. Untuk itu, penulis ucapkan Terima Kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan Proposal Rencana Bisnis Wirausaha ini.
            Penulis menyadari bahwa Proposal Rencana Bisnis Wirausaha ini jauh dari kata kesempurnaan. Untuk itu tegur,sapa, dan kritik yang sifatnya membangun sangat penulis harapkan demi kesempurnaan Proposal Rencana Bisnis Wirausaha ini.
            Harapan penulis,mudah-mudahan dengan adanya Proposal Rencana Bisnis Wirausaha ini sedikit banyaknya berguna bagi penyusun khususnya,dan pembaca pada umumnya.


Penyusun,




Proposal Rencana Bisnis Usaha Sop JARING Instan
(Sop Jamur Kuping Instan)
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
          Auricularia polythrica atau yang biasa kita kenal dengan sebutan supa lember dalam bahasa sunda atau  jamur kuping ini, kehadirannya relative mudah ditemukan. Dan memiliki nilai ekonomis tinggi yang berkualitas dalam menambah daya saing hasil produksi Negara kita ini. Jamur kuping sangat enak rasanya bila kita jadikan sebagai bahan pangan, apalagi jika kita olah menjadi makanan yang bermutu tinggi. Jamur kuping pada umumnya mengandung protein, lemak, karbohidrat, serat, dan air.
          Wortel(Daucus Carota L) yang biasa ditemui sebagai sayuran pelengkap dalam membuat sop banyak sekali kandungan yang terdapat di dalam wortel yaitu Karbohidrat, Gula, Diet serat, Lemak, Protein, Vitamin A, Beta-karoten, Thiamine (Vit. B1), Riboflavin (Vit. B2), Niacin (Vit. B3), Vitamin B6, Folat (Vit. B9), Vitamin C, Zat Besi, Kalsium, Magnesium, Fosfor, Kalium, dan Sodium .
            Seledri (Apium graveolens L) yang kerap dijadikan sebagai bumbu masakan. Seledri mengandung protein, karbohidratm, lemak, kalsium, fosforzat, vitamin A, vitamin B1, dan vitamin C .
            Kaldu ayam instan bahan dasar dari kaldu ayam instan adalah daging ayam, yang diproses layaknya membuat kaldu murni dan kemudian dikeringkan melalui proses drum drying atau spray drying hingga berbentuk bubuk. Kandungan kaldu ayam instan yaitu Lemak(lemak jenuh,lemak tak jenuh ganda,dan lemak tak jenuh tunggal), protein, karbohidrat, sodium, dan kalium.
            Berdasarkan penelitian bahan-bahan yang dikandung oleh jamur kuping, wortel, seledri, dan kaldu ayam instan memiliki manfaat untuk mengobati berbagai gangguan kesehatan. Maka, penulis berniat untuk membuat produk yang berbahan dasar jamur kuping, wortel,seledri, dan kaldu ayam.
1.2 Rumusan Masalah
            Berdasarkan uraian di atas maka dapat dirumuskan pokok-pokok permasalahan sebagai berikut :
  1. Produk apa yang dapat dibuat dari jamur kuping, wortel, seledri, dan kaldu ayam instan?
  2. Apa manfaat dari produk tersebut?
  3. Bagaimana potensi makanan dari produk tersebut ?
  4. Bagaimana potensi bisnis dari produk tersebut?
1.3Tujuan dan Maksud Penulisan
  1. Mendorong tumbuhnya calon-calon wirausaha muda yang mumpuni dalam melakukan perencanaan bisnis secara matang,baik dari segi orisinalitas gagasan,kelayakan maupun implementasi di lapangan.
  2. Menjaring wirausaha pemuda yang berpotensi untuk dikembangkan menjadi bisnis yang kompetitif dan berkesinambungan.
  3. Mensosialisasikan wacana kewirausahaan pemuda sebagai motor penggerak perekonomian bangsa, alternative solusi mengatasi pengangguran, pengentasan kemiskinan dan pemberdayaan masyarakat bidang ekonomi kreatif di Jawa Barat .
  4. Memanfaatkan bahan pangan yang tersedia di lingkungan Jawa Barat.
           
           






BAB II
LANDASAN TEORI
2.1 Jamur Kuping
     2.1.1  Deskripsi
                     Jamur Kuping (Auricularia polythrica ) adalah sejenis jamur budidaya. Yang memiliki karakteristik memiliki tubuh buah yang kenyal (mirip gelatin) jika dalam keadaan segar. Namun, pada keadaan kering, tubuh buah dari jamur kuping ini akan menjadi keras seperti tulang. Bagian tubuh buah dari jamur kuping berbentuk seperti mangkuk atau kadang dengan cuping seperti kuping, memiliki diameter 2-15 cm, tipis berdaging, dan kenyal. Warna tubuh buah jamur ini pada umumnya hitam atau coklat kehitaman akan tetapi adapula yang memiliki warna coklat tua. Jenis jamur kuping yang paling memiliki nilai bisnis yang tinggi adalah yang memiliki warna coklat pada bagian atas tubuh buah dan warna hitam pada bagian bawah tubuh buah, serta ukuran tubuh buah kecil. Jamur kuping merupakan salah satu jamur konsumsi yang umum dikeringkan terlebih dahulu, kemudian direndam dengan air dalam waktu relatif singkat sehingga jamur ini akan kembali seperti bentuk dan ukuran segarnya.
                          Kedudukan tanaman jamur kuping dalam sistematika tumbuh-tumbuhan diklasifikasikan ke dalam :
a.    Kingdom           : Fungi
b.    Divisio               : Basidiomycota
c.    Kelas                  : Agaricmoycetes
d.   Ordo                              : Auriculariales
e.    Familia               : Auriculariaceae
f.     Genus                : Auricularia
g.    Spesies               : Auricularia polythrica
                        Jamur kuping pada umumnya mengandung protein, lemak, karbohidrat, serat, dan air. Berikut adalah tabel kandungan nutrisi pada jamur kuping:


JENIS
Jamur Kuping
Energi
Karbohidrat
Lemak
Protein
Air
Ampas
Serat
Vitamin B-1
Vitamin B-2
Niasin
Asam pantotenat
vitamin B6
folat
kalsium
besi
magnesium
fosfor
kalium
natrium
seng
tembaga
mangan
selenium
284 kkal
73 g
0.73 g
9.25 g
14.8 g
2.21 g
70.1 g
0.015 mg
0.844 mg
6.267 mg
0.481 mg
0.112 mg
38 mcg
159 mg
5.88 mg
83 mg
184 mg
754 mg
35 mg
1.32 mg
0.183 mg
1.951mg
128 mg


2.1.2    Manfaat
            Jamur kuping memiliki banyak manfaat kesehatan, di antaranya untuk mengurangi penyakit panas dalam dan rasa sakit pada kulit akibat luka bakar. Bila jamur kuping dipanaskan maka lendir yang dihasilkannya memiliki khasiat sebagai penangkal (menonaktifkan) zat-zat racun yang terbawa dalam makanan, baik dalam bentuk racun nabati, racun residu pestisida, maupun racun berbentuk logam berat. Kandungan senyawa yang terdapat dalam lendir jamur kuping juga efektif untuk menghambat pertumbuhan karsinoma dan sarkoma (sel kanker) hingga 80-90% serta berfungsi sebagai zat anti koagulan (mencegah dan menghambat proses penggumpalan darah). Manfaat lain dari jamur kuping dalam kesehatan ialah untuk mengatasi penyakit darah tinggi (hipertensi), pengerasan pembuluh darah akibat penggumpalan darah, kekurangan darah (anemia), mengobati penyakit wasir (ambeien), dan memperlancar proses buang air besar.
2.2 Wortel
       2.2.1    Deskripsi
                        Wortel (Daucus Carota L) adalah tumbuhan jenis sayuran umbi yang biasanya berwarna jingga tekstur serupa kayu. Bagian yang dapat dimakan dari wortel adalah bagian umbi atau akarnya. Wortel adalah tumbuhan biennial (siklus hidup 12 - 24 bulan) yang menyimpan karbohidrat dalam jumlah besar untuk tumbuhan tersebut berbunga pada tahun kedua. Batang bunga tumbuh setinggi sekitar 1 m, dengan bunga berwarna putih.
                        Kedudukan tanaman dalam sistematika tumbuh-tumbuhan diklasifikasikan ke dalam :
Kingdom:
Divisi:
Kelas:
Ordo:
Famili:
Genus:
Spesies:
D. carota L
                        Wortel umumnya mengandung Karbohidrat, Gula, Diet serat, Lemak, Protein, Vitamin A, Beta-karoten, Thiamine (Vit. B1), Riboflavin (Vit. B2), Niacin (Vit. B3), Vitamin B6, Folat (Vit. B9), Vitamin C, Zat Besi, Kalsium, Magnesium, Fosfor, Kalium, dan Sodium dalam setiap 100 gram sayur wortel. berikut adalah tabel kandungan nutrisi pada wortel:
Mineral atau Vitamin
Kandungan per 100 gr
Persentase
Energi
173Kj
-
Karbohidrat
9 g
-
Gula
5 g
-
Diet serat
3 g
-
Lemak
0,2 g
-
Protein
1 g
-
Vitamin A equiv
835 mg
93%
Thiamine (Vit. B1)
0.04 mg
3 %
Riboflavin (Vit. B2)
0,05 mg
3%
Niacin (Vit. B3)
1.2 mg
8%
Vitamin B6
0,1 mg
8%
Folat (Vit. B9)
19 mg
5%
Vitamin C
7 mg
12%
Kalsium
33 mg
3%
Besi
0,66 mg
5%
Magnesium
18 mg
5%
Fosfor
35 mg
5%
Kalium
240 
5%
2.2.2 Manfaat
                   Tanaman ini selain memiliki kandunga nutrisi yang tinggi, tanaman ini juga memiliki manfaat bagi kesehatan dan dapat mengobati atau mencegah berbagai penyakit antara lain :
  • KESEHATAN MATA. Wortel kaya betakaroten (vitamin A), zat gizi penting yang diperlukan oleh mata. Senyawa ini memang tidak dapat menyembuhkan kebutaan, namun dapat memperbaiki kondisi mata akibat kekurangan vitamin A. Sifatnya yang antioksidan dapat mencegah katarak dan degenerasi makula yang kerap menimpa para lansia.
  • KOLESTEROL. Penelitian oleh Robertson dkk menunjukkan mereka yang makan 200 g wortel mentah setiap hari selama 3 minggu, kolesterolnya turun sebanyak 11%. Begitu juga penelitian yang dilakukan di Harvard University, AS. Mereka yang makan wortel 5 x seminggu, menurunkan risiko stroke hingga 68%. Sedangkan dari penelitian di Universitas Brussels diketahui vitamin A yang terkandung di dalam wortel dapat mencegah cacat dan kematian akibat stroke. Diperkirakan penurunan kadar kolesterol ini berkat kandungan calcium pectate, jenis serat larut.
  • KANKER. Penelitian yang dilakukan Marilyn Menkes, Ph.D di State University New York menunjukkan orang yang tubuhnya rendah kadar betakarotennya berisiko terkena kanker paru-paru. Karenanya, beliau menganjurkan agar para perokok mengonsumsi wortel dan bahan makanan lainnya yang tinggi karoten untuk mencegah kanker paru. Ternyata, selain kaknker paru, betakaroten serta senyawa lainnya yang juga bersifat antioksidan pada wortel dapat mencegah kanker mulut, tenggorok, lambung, usus, saluran kemih, pankreas, dan payudara. Untuk mendapat manfaat wortel sebagai antikanker, wortel perlu dimasak agar senyawa karotennya lepas. Dengan dimasak, kadar karotennya naik 2 - 5 kali lipat.
·         SEMBELIT. Serat yang terkandung pada wortel menaikkan volume feses hingga 25% sehingga urusan ke belakang menjadi lancar.
2.3  Seledri
       2.3.1 Deskripsi
                   Seledri (Apium graveolens L) adalah tanaman sayur daun dan tumbuhan obat yang biasa digunakan sebagai bumbu masakan. Seledri adalah terna kecil, kurang dari 1m tingginya. Daun tersusun gemuk dengan tangkai pendek. Tangkai ini pada kultivar tertentu dapat sangat besar dan dijual sebagai sayuran terpisah dari induknya. Batangnya biasanya sangat bantet. Pada kelompok budidaya tertentu membesar membentuk umbi, yang juga dapat dimakan. Bunganya tersusun majemuk berkarang. Buahnya kecil-kecil berwarna coklat gelap. Seledri memiliki beberapa varietas yaitu Seledri daun atau seledri iris (A. graveolens Kelompok secalinum), Seledri tangkai (A. graveolens Kelompok dulce),dan  Seledri umbi (A. graveolens Kelompok rapaceum).
                   Kedudukan tanaman seledri dalam sistematika tumbuh-tumbuhan diklasifikasikan ke dalam :
Kerajaan:
Divisi:
Kelas:
Ordo:
Famili:
Genus:
Spesies:
A. graveolens
                        Seledri umumnya mengandung protein, karbohidrat lemak, kalsium, fosforzat, vitamin A, vitamin B1, dan vitamin C terhadap 100 gram Seledri, dengan jumlah yang dapat dimakan sebanyak 63 %. Berikut tabel kandungan nutrisi:
Jenis
Seledri daun
Kalori
Protein
Lemak
Hidrat Arang
Kalsium
Fosfor
 Besi
Vitamin A
Vitamin B1
Vitamin C
20 kal
1 gram
0,1 gram
4,6 gram
50 mg
40 g
1 mg
129 SI
0,03 mg
11 mg.
2.3.2 Manfaat
                   tanaman yang bernama lokal Celery (Inggris), Celeri (Perancis), Seleri (Italia), Parsley (Jerman), Seledri (Indonesia); Sledri (Jawa), Saledri (Sunda).ini memiliki manfaat di antaranya :
  • Kandungan seledri yaitu phthalides dan polyacetylenes merupakan anti kanker detoksifikasi karsinogen.
  • Kandungan seledri yaitu coumarin yang meningkatkan aktivitas sel darah putih pada bagian tertentu.
  • Seledri mengandung bahan kimia yang dapat menurunkan kadar hormon stres dalam darah untuk memperluas pembuluh darah dan memberi ruang darah sehingga mengurangi tekanan.
2.4 Kaldu Ayam
       2.4.1 Deskripsi
                   Kaldu ayam instan bahan dasar dari kaldu ayam instan adalah daging ayam, yang diproses layaknya membuat kaldu murni dan kemudian dikeringkan melalui proses drum drying atau spray drying hingga berbentuk bubuk. Kandungan kaldu ayam instan yaitu Lemak(lemak jenuh,lemak tak jenuh ganda,dan lemak tak jenuh tunggal), protein, karbohidrat, sodium, dan kalium. Berikut tabel nutrisi yang ada dalam kaldu ayam instan:

Jenis
Kaldu Ayam
Energi
Lemak
Lemak jenuh
Lemak tak jenuh ganda
Lemak tak jenuh tunggal
Protein
Karbohidrat
Sodium
Kalium
50 kj
0,29 g
0,073 g
0,097 g
0,122 g
0,95 g
 1,51 g
 792 mg
 24 mg
2.4.2 Manfaat
                   Kaldu ayam selain memiliki rasa yang enak juga memiliki manfaat diantaranya :
·         Mengoptimalkan daya pikir.
·         Menjaga stamina tubuh.
·         Meningkatkan daya ingat seseorang.
·         Pemulihan dari kelelahan yang disebabkan kelelahan beban mental.
                  
                  



BAB III
METODE DAN PEMBAHASAN
3.1 Waktu dan Tempat
                   Penelitian dan penyusun Proposal Rencana Bisnis Wirausaha ini dilakukan selama 3 hari di daerah : Dusun Karangkamulyan Rt 03 Rw 01, Desa Karangkamulyan, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis. Dengan objek penelitiannya adalah menciptakan suatu produk yang berbahan dasar jamur kuping, wortel, seledri, dan kaldu ayam instan yang bermutu tinggi.
3.2 Metode Penulisan
                   Dalam penulisan Proposal Rencana Bisnis Wirausaha, metode penulisan adalah salahsatu faktor penting yang menunjang suatu proses penulisan yaitu berupa penyelesaian suatu permasalahan yang dibahas. Metode penulisan yang di gunakan dalam penulisan ini bertujuan untuk mencapai tingkat ketelitian, jumlah, dan jenis yang akan di hadapi. Metode penulisan yang digunakan dalam Proposal Rencana Bisnis Wirausaha ini adalah metode Observasi, dan Eksperimen.
3.3 Alat dan Bahan
       3.3.1 Alat
Ø  Wadah(nampan, dan mangkuk)
Ø  Plastik
Ø  Pisau
Ø  Lilin
Ø  Bekas cup
Ø  Sendok plastik
       3.3.2 Bahan
Ø 0,5 kg Jamur Kuping
Ø 0,25 kg Wortel
Ø 0,25 kg Seledri
Ø 12 sachet
3.4 Cara Kerja
       3.4.1 Membuat Sop Jaring Instan
Ø  Cuci bahan dasar hingga bersih.
Ø     Jamur kuping diiris langsung dikeringkan di bawah sinar matahari selama dua hari.
Ø     Wortel dikupas kemudian diiris dan dikeringkan selama dua hari di bawah sinar matahari.
Ø     Seledri di iris kemudia dikeringkan selama dua hari di bawah sinar matahri.
Ø     Kemas kaldu ayam .
Ø     Setelah bahan dasar selesai dalam proses pengeringan,siapkan alat untuk pengemasan(packing) beserta kaldu ayam yang sudah di kemas terpisah.
Ø     Sop Jaring Instan siap di edarkan.
3.4.2 Cara penyajian
Ø    Siapkan wadah seperti mangkuk,cup beserta tutupnya.
Ø    Tuangkan Sop Jaring Instan ke dalam mangkuk.
Ø    Seduh dengan air hangat atau panas.
Ø    Tutup dengan tutup cup.
Ø    Tunggu sampai Sop Jaring Instan mengembang.
Ø    Masukan bumbu kemudian aduk.
Ø    Sop Jaring Instan siap di hidangkan.

3.5  Pembahasan
                   Berdasarkan percobaan yang telah dilakukan penulis, maka penulis menemukan suatu produk yang berbahan dasar jamur kuping, wortel, seledri, dan kaldu ayam instan. Produk tersebut diberi nama “Sop Jaring Instan”. Sop Jaring Instan itu sendiri adalah kepanjangan dari Sop Jamur Kuping Instan. Makanan ini memiliki beberapa keunggulan, yaitu:
1.    Berasal dari bahan-bahan yang sederhana dan cukup mudah di dapatkan.
                   Sop Jaring Instan berbahan dasar jamur kuping, wortel, seledri, dan kaldu ayam. Mudah didapatkan karena produsen bahan-bahan tersebut masih memproduk dengan jumlah yang banyak.
2. Cara pembuatan yang relative mudah.
            Cara pembuatan Sop Jaring Instan relative mudah, karena cara-cara untuk membuat Sop Jaring instan tidak sulit dan mudah untuk dilakukan. Selain, alat-alat yang digunakan sangat sederhana.
3. Tidak memerlukan biaya yang banyak untuk membuatnya.
            Untuk membuat Sop Jaring Instan bahan-bahan dasarnya cukup murah. Sehingga,  untuk membuat Sop Jaring Instan tidak memerlukan banyak biaya untuk membuatnya.
4. Memiliki kandungan nutrisi yang cukup tinggi.
            Berdasarkan hasil penelitian para ahli, ternyata jamur kuping, wortel, seledri, dan kaldu ayam instan mengandung cukup banyak mineral dan vitamin yang dibutuhkan oleh tubuh kita.


3.6 Proyeksi Keuangan
Ø  0,5 kg jamur kuping                                                           Rp.10.000,00
Ø  0,25 kg wortel                                                                      Rp.2.000,00
Ø  0,25 kg seledri                                                                     Rp.5.000,00
Ø  12 sachet kaldu ayam                                                          Rp.3.500,00
Ø  Plastik(ukuran ¼)                                                                Rp.5.000,00
Ø  2 lilin                                                                                  Rp.2.000,00
Ø  1 pack sendok plastik                                                        Rp.6.000,00
Ø  Bekas cup                                                                          Rp.0.,00.          
          Total                                                                                        Rp.33.500,00
3.6.2 Produk Hasil Usaha
                   Setelah melakukan percobaan, ternyata dengan modal Rp.33.500,00 dapat dihasilkan Sop Jaring Instan 40 bungkus. Sop Jaring Instan ini akan dijual sengan harga Rp.2.000,00/bungkus.
Sop Jaring Instan               40 bungkus x Rp.2.000,00                   Rp.80.000,00
3.6.3  Laba atau Keuntungan
                   Laba adalah keuntungan yang kita peroleh dari bisnis usaha yang kita jalankan. Penghitungan laba secara sederhana dapat kita peroleh dari pengurangan produk hasil usaha dikurangi modal usaha.
                   Jika dilihat dari uraian modal usaha dan produk hasil usaha Sop Jaring Instan, maka didapatkan laba sebesar :
Rp.80.000,00 – Rp.33.500,00 = Rp.46.500,00
            Jadi, pada pembuatan Sop Jaring Instan yang berbahan dasar 0,5 kg jamur kuping, 0,25 kg wortel, 0,25 kg seledri, dan 10 sachet kaldu ayam instan diperoleh laba sebesar Rp.46.500,00
3.7  Perencanaan Pemasaran
                   Penulis beniat untuk menjualkan makanan Sop Jaring Instan ini di kantin sekolah, dan warung-warung sekitar rumah, hal ini dikarenakan, masyarakat dan remaja biasanya menyukai makanan yang mempunyai rasa enak, gurih, dan mudah cara pembuatannya, serta praktis dalam penyajiannya.
3.8     Analisis Resiko Bisnis
                   Pada setiap usaha/bisnis, yang namanya resiko merupakan suatu hal mutlak. Dalam usaha Sop Jaring Instan ini,resiko yang ditanggung penulis yaitu kurangnya orang-orang yang berminat untuk membeli Sop Jaring Instan. Hal ini disebabkan Sop Jaring Instan merupakan makanan baru. Sehingga, orang-orang tidak tahu akan manfaat dan enaknya makanan Sop Jaring Instan.
                   Namun,penulis tidak kehabisan akal untuk memperkecil terjadinya resiko kurangnya orang-orang yang berminat untuk membeli Sop Jaring Instan. Penulis akan mempercantik kemasan Sop Jaring Instan, sehingga lebih menarik. Pada umumnya orang-orang akan melihat penampilan dari makanan yang akan dibeli sebelum membelinya. Apabila penampilan dari kemasan tersebut menarik dan cantik, maka orang-orang akan membelinya, serta dengan harga terjangkau.






BAB IV
PENUTUP
3.7     Kesimpulan
                   Dari percobaan yang telah dilakukan penulis, maka kesimpulan yang dapat diambil dari Proposal Rencana Bisnis Wirausaha ini adalah :
1.      Penulis menemukan suatu produk yang berbahan dasar jamur kuping, wortel, seledri, dan kaldu ayam instan yaitu Sop Jaring Instan “Sop Jamur Kuping Instan”.
2.      Sop Jaring Instan  adalah suatu produk makanan yang memiliki rasa yang enak dan bermutu tinggi, karena kandungan nutrisi yang terdapat pada jamur kuping, wortel, seledri, dan kaldu ayam instan.
3.      Sop  Jaring Instan dapat di jadikan usaha bisnis yang menguntungkan, karena dengan bahan-bahan yang sederhana dan cukup murah dapat menghasilkan laba yang cukup tinggi .
3.8         Saran
       Untuk generasi muda supaya tetap berusaha, dan pantang menyerah dalam menciptakan suatu produk yang baru dan memiliki potensi untuk dikembangkan. Dengan itu, wacana kewirausahaan pemuda sebagai motor penggerak perekonomian bangsa dan terwujud. Sehingga, dapat mengurangi pengangguran di Jawa Barat khususnya, dan Negara Indonesia pada umumnya










DAFTAR PUSTAKA








RIWAYAT HIDUP PENULIS
                   Penulis bernama Rizaldy Al Rassyid, yang lahir di Ciamis pada tanggal 17 November 1997, merupakan anak pertama dari pasangan suami istri Bapak Aceng Dadan Nurdani dan Ibu Dedeh.
                   Pendidikan yang pernah ditempuh yaitu SD Negeri 2 Karangkamulyan lulus tahun 2010, di SMP Negeri 1 Banjar lulusan tahun 2013.
                   Tahun 2013 penulis masuk sekolah di SMA Negeri 1 Banjar, pada semester pertama kelas X. Penulis mendapat kepercayaan dari SMA Negeri 1 Banjar untuk mengikuti Lomba Karya Ilmiah Kewirausahaan.














LAMPIRAN
Bahan dasar yang sudah dicuci
Alat yang digunakan
Jamur di iris
Wortel dikupas
2013-10-19 05.36.42.jpg
Wortel di iris
Seledri di iris
Cara penyajian
Sediakan mangkuk
Tuang Sop Jaring Instan
Seduh dengan air panas atau hangat
Tunggu sampai bahan dasar mengembang
Masukan bumbu
Aduk bumbu hingga merata
Sop JARING Instan siap dihidangkan